Berita Parlemen
Berita UtamaFituredPemilu

Pemerintah Menghormati Putusan MK, Mari Bersatu Membangun Negara

Pemerintah Menghormati Putusan MK, Mari Bersatu Membangun Negara

Beritaparlemen.com|Jakarta, — Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) memberikan tanggapan terkait putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang menolak seluruh gugatan sengketa hasil Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Presiden menegaskan bahwa pemerintah menghormati putusan MK yang dibacakan dalam sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) pada Senin (22/04/2024) tersebut.

“Pemerintah menghormati putusan MK yang final dan mengikat,” ujar Presiden kepada awak media, Selasa (23/04/2024), di SMKN 1 Rangas, Mamuju, Sulawesi Barat.

Presiden juga menegaskan pertimbangan hukum dari putusan MK juga menyatakan bahwa tuduhan-tuduhan kepada pemerintah telah dinyatakan tidak terbukti. Mulai dari kecurangan, intervensi aparat, politisasi bantuan sosial (bansos), mobilisasi aparat, hingga ketidaknetralan kepala daerah.

“Ini yang penting bagi pemerintah ini,” ungkap Presiden.

Presiden pun mengajak seluruh pihak untuk bersatu dan bersama-sama membangun negara Indonesia. Menurut Presiden, faktor eksternal dan geopolitik yang terjadi saat ini dapat memberikan tekanan ke semua negara.

“Saatnya bersatu, bekerja membangun negara kita,” ucap Presiden.

Presiden turut menyatakan bahwa pemerintah akan mendukung proses transisi dari pemerintah saat ini kepada pemerintah yang akan datang. Proses tersebut akan dilakukan setelah penetapan resmi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

“Akan kita siapkan karena sudah sekarang MK sudah, tinggal nanti penetapan oleh KPU besok,” tandasnya. (Setkab)

Related posts

Kapolda Jabar Apresiasi Vaksinasi Covid-19 di Kota Bogor Capai 97 Persen

Redaksi

Produksi Migas Inovasi Mahasiswa Lebih Hemat dan Ramah Lingkungan

Redaksi

Libur Nataru 2023 Diperkirakan Arus Penumpang di Pelabuhan Makassar Meningkat 30%

Redaksi

Seluruh Unsur Harus Terlibat Dalam Pengamanan Mudik Lebaran

Redaksi

PENA Foundation Fokus Pengembangan SDM, Mengurangi Pengangguran di Kabupaten Bogor

Redaksi

Soal Telur Busuk di Karang Tengah,Kabupaten Bogor, Anggota Dewan Ini Murka!

Redaksi

Leave a Comment