Beritaparlemen.com|Depok,— Ketua Projo Kota Depok Abdurrahman tetap setia dan loyal dalam mendukung Pemerintahan saat ini. Menurutnya, di bawah kepemimpinan Prabowo-Gibran banyak program yang menyentuh masyarakat memberikan dampak secara positif.

“Kami dari Projo Depok tetap setia dan loyal dibawah kepemimpinan Prabowo-Gibran. Tentu, banyak prestasi yang telah dicapai dan dirasakan langsung oleh masyarakat,”ujar aktifis muda ini.
Abdul menilai sejumlah program telah memiliki dampak signifikan bagi kemajuan masyarakat. Salah satunya, Makan Bergizi Gratis (MBG) yang memiliki manfaat bagi para siswa.
“Meski ada berita miring soal MBG, tapi yakinlah lebih banyak manfaat yang dirasakan bagi siswa maupun orang tua. Apalagi, dari MBG ini mampu merekrut masyarakat sekitar sebagai pekerja yang bisa meningkatkan taraf ekonomi. KDi Depok juga telah memberikan dampak yang positif bagi masyarakat,” jelasnya.
Dia menambahkan, dalam program Sekolah Rakyat (SR) juga sangat membantu masyarakat dalam pendidikan. Apalagi, lanjutnya, bagi masyarakat yang kurang mampu dalam ekonomi akan sangat membantu.
“Dalam pendidikan semua masyarakat berhak mendapatkan pendidikan yang layak dan berkualitas. Namun, masih banyak yang terkendala ekonomi. Melalui SR, tentu para siswa akan mendapatkan pendidikan berkualitas dan maju,” jelasnya.
Dikatakannya, dalam penegakan hukum juga bisa dilihat kasus korupsi yang ditangani serius. Sehingga peran Mahkamah Agung sangat vital dalam mengungkap kasus dan menyita uang triliunan.
“Banyak terobosan yang dilakukan di Pemerintahan ini, coba saja lihat peran Menteri Keuangan Purbaya yang mendapat apresiasi masyarakat. Tidak hanya menaikkan IHSG, tapi juga tidak membebani masyarakat dengan pajak,”katanya.
Projo Depok dan relawan akan menghadiri dan ikut menentukan arah perjuangan politik rakyat. Sebagai informasi Projo akan mengadakan Konggres Projo III di Hotel Sahid Jakarta pada 1-2 Nopember 2025 dengan tema Selalu Setia Di Garis Rakyat.

